Jumat, 13 Juli 2018

Jadi Support Itu Sulit! Makanya Baca 5 Tips Support Dota 2 Dewa dari RRQ Xepher!

Menjadi seorang support Dota 2 itu bukanlah hal yang sepele! Kalau mau jadi support dewa, ini dia tips dari RRQ Kenny “Xepher” Deo! Penasaran kan?

Kalau bertemu pemain yang bilang support itu tidak berguna di tim, report saja! Jika tidak ada support, sang carry atau bahkan tim itu sendiri dijamin tidak akan bisa memenangkan pertandingan! Kalau mau jadi support dewa, ini dia tips dari RRQ Kenny “Xepher” Deo!

[duniaku_baca_juga]
Menjadi seorang support Dota 2 itu ternyata tidak semudah dan sesederhana yang dibayangkan! Varizh dan Xepher adalah dua pemain Dota 2 profesional di Indonesia yang berperan sebagai support di tim mereka, dan mereka pun mengakui hal itu.
Beberapa waktu yang lalu, GGWP.id menyempatkan diri untuk berbincang-bincang dengan RRQ.Xepher bagaimana caranya menjadi support Dota 2 yang dijamin bikin timmu menang. Langsung saja, ini dia 5 tips-nya!
1

Tugas Support di Menit Nol

Pemain yang masih awam biasanya akan membuntuti kemana sang carry pergi di menit nol, namun bagi yang pro sudah memiliki ritual atau kebiasaannya sendiri! Bagi seorang Xepher, sebelum “terompet” pertandingan berbunyi, ia melakukan hal ini:
  • Memprediksi lane musuh
  • Memasang early ward sekaligus mendeteksi ward lawan
  • Memutuskan untuk memblokir hutan musuh atau tidak
  • Membuat rencana lima menit ke depan, misalnya kapan harus gank, dan kapan harus pulling
2

Jangan Ambil Gold Carry, Carilah Alternatif

Sebagai seorang support Dota 2, bukan tugasmu untuk melakukan farming dan mendapatkan item. Kalau kamu ingin mendapatkan banyak commend, berikanlah seluruh potensi gold di lane kepada carry. Logikanya, jika carry-mu bisa kaya dengan cepat, maka otomatis timmu juga bakalan menang cepat!
Lalu, dari mana support mendapatkan gold? Banyak! Kamu bisa melakukan pulling dan farming di sana. Melakukan gank yang sukses juga cara terbaik untuk mendapatkan gold. Selain itu, kehadiran Bounty Rune juga menambah sumber pendapatan gold-mu di patch 7.00 ini!
Kemudian mengenai item, jangan fokus ke item mahal yang memberimu berbagai macam kekuatan sakti (misalnya Aghanim’s Scepter atau Scythe of Vyse)! Melainkan, fokuslah untuk membuat item yang dibutuhkan timmu, seperti Force Staff, Mekansm, Pipe of Insight, Solar Crest, dan jangan lupa Observer Ward, Sentry Ward, serta Smoke of Deceit!
3

Memastikan Carry Sejahtera sebelum Gank

Karena support Dota 2 tidak membutuhkan farm, berada di lane terus menerus tentu tidak akan efektif, bukan? Oleh karena itu, jika ingin cepat mendapatkan gold, lakukanlah gank! Tergantung level dan net worth lawanmu, sekali sukses melakukan gank, kamu bisa mendapatkan rata-rata 300 gold lho!
Lalu, kapan harus melakukan gank? Mudah saja, pastikan carry kamu memiliki level lebih tinggi dari offlaner lawan. Caranya, pada saat laning awal, kamu wajib me-zone out lawanmu sehingga ia tidak mendapatkan level. Atau bisa juga setelah carry kita mendapatkan komponen item pertamanya, misal Ring of Health atau Power Treads.
4

Perhatikan Posisi dan Peran Ketika War

Support tidak harus selalu menjadi tumbal! Pemikiran seperti itu ternyata salah besar. Menurut Xepher, seorang support harus memaksimalkan perannya masing-masing di setiap war. Alias, jangan sampai belum sempat berkontribusi, sudah mati duluan!
Misalnya kalau kamu menggunakan hero support tank seperti Night Stalker, tugasmu adalah membuka peta dan menyerap damage dari musuh, tapi jangan sampai mati. Kalau Witch Doctor, kamu harus menjaga timu dari belakang dan memutarbalikkan keadaan dengan Death Ward!
5

Kemampuan Wajib Pemain Support

support dota 2
Apakah support harus memiliki MMR tinggi? Tidak! Menurut Xepher, kualitas yang wajib dimiliki oleh pemain support adalah pemahaman membaca permainan. Misalnya, kamu harus mampu memprediksi pergerakan musuh, atau mengetahui apa yang perlu kamu lakukan saat ini (gankstacking, atau warding).
Makanya menurut Xepher, biasanya pemain support Dota 2 memiliki MMR yang kecil. Karena yang mereka lebih butuhkan adalah teori bagaimana cara memenangkan pertandingan dengan berbagai situasi serta kondisi.

Mantap kan tips menjadi support Dota 2 dari seorang XepherSupport dari tim Rex Regum Qeon yang baru saja Pindah ke Team Pro Filipina yaitu TNC TIGER  ini memang sudah tidak diragukan lagi kemampuannya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar